(MTsN 5 Nganjuk) - Gerakan
Pramuka Pangkalan MTsN 5 Nganjuk kembali menyelenggarakan kegiatan penting.
Sabtu (16/11/2024), Dewan Penggalang Angkatan XXV Tahun 2024 Gugus Depan
01.099-01.100 resmi dilantik. Acara yang digelar di lingkungan madrasah ini
berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme dari peserta.
Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Ketua Gugus Depan 01.099-01.100 Pangkalan MTsN 5 Nganjuk, Kakak H. Mahsun. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya kepemimpinan dan tanggung jawab dalam Pramuka. "Dewan Penggalang adalah ujung tombak kegiatan pramuka di madrasah. Kalian harus menjadi teladan dan inspirasi bagi teman-teman lainnya," ujar beliau.
Acara pelantikan diisi dengan
berbagai prosesi, mulai dari pembacaan ikrar hingga penyematan tanda jabatan.
Prosesi ini menjadi momen berkesan bagi para anggota Dewan Penggalang yang
baru, sekaligus menjadi awal dari tanggung jawab baru yang harus mereka emban
selama masa bakti.
Antusiasme peserta tidak hanya
terlihat dari keseriusan mengikuti pelantikan, tetapi juga dari penampilan
mereka dalam berbagai atraksi pramuka yang ditampilkan setelah pelantikan.
Atraksi tersebut menunjukkan keterampilan dan kekompakan anggota pramuka MTsN 5
Nganjuk, yang selalu menjadi kebanggaan madrasah.
Kegiatan ini diharapkan mampu
memotivasi seluruh anggota Gerakan Pramuka di MTsN 5 Nganjuk untuk terus aktif
dan berkontribusi dalam berbagai kegiatan. Dengan pelantikan Dewan Penggalang
Angkatan XXV, diharapkan program-program pramuka di madrasah akan semakin
berkembang dan membawa dampak positif bagi seluruh peserta didik.
(Atoillah/Photo: Atoillah)