Kamis, 19 Januari 2017

H. Barozi hadiri Pertemuan Ketua Sanggar MGMP MTs Se-Kab. Nganjuk

(MTsN Nganjuk) - Kamis (19/1/2017),  seluruh Ketua Sanggar MGMP MTs Negeri/Swasta se-Kab. Nganjuk mengadakan pertemuan di MTsN Nganjuk. Pertemuan ini diadakan untuk menyusun strategi baru dan langkah-langkah yang harus dijalankan dalam satu semester ke depan. Pertemuan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kankemenag Kab. Nganjuk, H. Barozi, turut mendampingi Kasubag TU Kankemenag Kab. Nganjuk. H. Muksin.
Sebelum meyusun strategi dan langkah-langkah teknis yang harus dijalankan dalam satu semester ke depan, pertemuan tersebut diwarnai banyak usulan dari para ketua sanggar hasil dari temuan di lapangan selama semester kemarin. Terdapat banyak hal yang harus di tata ulang, di antaranya: jadwal MGMP, SK peserta MGMP, daftar hadir, pembuatan soal-soal UAS dan try out, dan sertifikat.
Di antara sekian banyak masalah yang dibahas, jadwal MGMP menjadi pembicaraan yang cukup alot. Hal ini disebabkan jadwal yang semula telah disusun dan disepakati bersama, harus mengalami perubahan karena berbenturan dengan jadwal Aksioma Tingkat Propinsi, Try Out UN, Simulasi UNBK, serta try out UAMBN.
Sementara itu, H. Barozi, menekankan agar setiap sanggar MGMP mampu menghasilkan produk. Selain pembuatan soal-soal UAS dan Try Out, setiap sanggar MGMP harus mampu membuat Buku Kerja Siswa (BKS) dan Modul Pembelajaran. Menurut beliau, keberadaan modul pembelajaran dan penggunaannya mampu membuat peserta didik atau siswa mampu belajar mandiri. Siswa dapat belajar secara mandiri dengan menggunakan modul tanpa selalu mendapat bantuan atau keberadaan pendidik yang biasanya ada dalam setiap pembelajaran. Hal ini akan membuat siswa memiliki keterampilan untuk menggali informasi maupun materi dan mengembangkannya secara mandiri, tidak selalu harus bergantung kepada guru.(ato)
Galery: