Jumat, 16 Juni 2017

Pesan Kamad di Penutupan Pondok Ramadhan MTsN 5 Nganjuk

(MTsN 5 Nganjuk) - Jum'at (16/6/2017), rangkaian kegiatan Pondok Ramadhan yang digelar MTsN 5 Nganjuk untuk kelas 7 dan 8 yang dimulai sejak tanggal 30 Mei 2017 sampai dengan 16 Juni 2017 hari ini secara resmi ditutup oleh Kepala MTsN 5 Nganjuk, Sutopo. Kegiatan penutupan Pondok Ramadhan tersebut digelar di Lapangan Basket Madrasah sejak pukul 09.00 WIB tadi pagi.
Ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Kepala Madrasah kepada para peserta Pondok Ramadhan. Di antara pesan beliau adalah agar kebiasaan baik yang telah dilakukan selama kegiatan pondok ramadhan dapat terus diistiqomahkan. "Marilah kebiasaan yang telah kita lakukan selama Pondok Ramadhan ini kita teruskan dan istiqomahkan, baik di madrasah, di rumah,  maupun di lingkungan masyarakat kita masing-masing", ajak Sutopo.
Pesan beliau yang lain adalah agar para siswa bersungguh-sungguh dalam mendekatkan diri pada Allah SWT di sisa sepuluh hari bulan ramadhan ini. Kesungguhan dalam mendekatkan diri pada Allah SWT dapat diwujudkan melalui berbagai aktifitas ibadah sebagaimana yang telah diajarkan dan dibiasakan selama kegiatan Pondok Ramadhan kemarin.
"Dengan terus mengistiqomahkan kebiasaan-kebiasaan baik yang telah di ajarkan dan dibiasakan selama Pondok Ramadhan dan didukung oleh kesungguhan diri dalam mendekatkan diri pada Allah SWT. Insya Allah kegiatan Pondok Ramadhan  yang telah dilakukan selama 14 hari ini ada bekasnya. Kebiasaan yang membekas dalam hati yang mampu merubah keburukan menjadi kebaikan, meningkatkan yang sudah baik menjadi lebih baik lagi saat nanti di luar bulan ramadhan. Itulah tanda kalau kita berhasil dan meraih predikat muttaqin", pungkas Sutopo. (ato)
Galery: