Kamis, 22 Februari 2018

Mahasiswa STAIN Kediri Akhiri Kegiatan PPL di MTsN 5 Nganjuk

(MTsN 5 Nganjuk) - Sebanyak tiga belas orang mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kediri mengakhiri kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) di MTsN 5 Nganjuk. Berakhirnya kegiatan PPL di MTsN 5 Nganjuk tersebut setelah pagi ini, Kamis (22/2/2018) diadakan acara serah terima mahasiswa dari Pihak MTsN 5 Nganjuk ke Pihak STAIN Kediri.
Namun demikian, ketiga belas orang mahasiswa tersebut masih harus tetap melakukan segala kegiatan yang masih belum terselesaikan khususnya yang berkaitan dengan kewajiban mahasiswa dalam bidang pelaporan Praktek Pengalaman Mengajar. Pun, Sesuai jadwal, kegiatan PPL di MTsN 5 Nganjuk memang telah direncanakan sampai tanggal 25 Pebruari 2018 mendatang. 
Pagi ini, penyerahan mahasiswa dari pihak madrasah diwakili oleh Sutopo selaku Kapala MTsN 5 Nganjuk kepada pihak STAIN Kediri yang diwakili oleh Ima Fitria selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Dalam sambutannya, Ima Fitria menekankan akan pentingnya terus menjaga kerjasama antara MTsN 5 Nganjuk dan STAIN Kediri yang telah terjalin selama ini khususnya dalam bidang struktural, yaitu praktek pengalaman mengajar atau biasa disebut PPL. (ato)
Galery: