Selasa, 02 Juli 2019

Bangun Karakter Kaum Muda dengan Kemandirian dan Kedisiplinan melalui Perkemahan Akhir Tahun

(MTsN 5 Nganjuk) - Selasa (2/7/2019), Perkemahan Akhir Tahun di MTsN 5 Nganjuk merupakan kegiatan rutin bagi kelas 7 yang dilaksanakan setiap tahunnya. kegiatan tersebut merupakan rangkaian akhir dalam kegiatan kepramukaan selama 1 Tahun. Untuk tahun pelajaran 2018-2019 dilaksankan tanggal 2-4 Juli 2019 bertempat di bumi perkemahan Plangkat – Mbajulan – Loceret – Nganjuk.
Berkemah bagi anggota pramuka itu bukan hanya sekedar mengenal atau mempelajari alam, namun juga sebagai sarana pendidikan dan pelatihan. Oleh karena itu, sebagai anggota pramuka sangat penting untuk ikut serta dalam mengikuti acara perkemahan, karena selain belajar mengenal alam, peserta didik juga akan mendapatkan aneka pendidikan dan pelatihan yang sangat bermanfaat bagi anggota pramuka.
Adapun berbagai manfaat berkemah bagi peserta didik, adalah perkemahan bisa menjadi ajang untuk melatih diri berbagai hal tentang pramuka. Bukan hanya sebatas tentang pengetahuan pramuka saja, namun juga melatih kemandirian, melatih diri menjadi pribadi yang berani bertanggung jawab, memiliki sikap disiplin, menjalin kerjasama dengan sesama anggota pramuka, bahkan memupuk rasa empati terhadap sesama manusia dan alam sekitar.
Oleh karena itu Gerakan Pramuka Gugus Depan 01.99 dan 01.100 Pangkalan MTsN 5 Nganjuk mengadakan kegiatan Perkemahan Akhir Tahun (PAT) sebagai agenda rutin tahunan. Di mana tahun ini mengambil tema “Bangun Karakter Kaum Muda dengan Kemandirian dan Kedisiplinan di Kegiatan yang Asyik dan Gembira”. (ato’)
Galery: