Rabu, 07 Agustus 2019

Lomba Mural dalam Rangka Hari Lingkungan Hidup 2019

(MTsN 5 Nganjuk) - Rabu (7/8/2019), MTsN 5 Nganjuk turut terlibat aktif memperingati Hari Lingkungan Hidup Tahun 2019, salah satunya dengan mengikuti Lomba Mural yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Nganjuk. Lomba ini dibuka untuk siswa SMP/MTs, SMA/MA dan Umum se-Kabupaten Nganjuk. 
Selain untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup, Lomba Mural juga digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74 Tahun. Dengan memanfaatkan beberapa dinding/tembok di pinggir jalanan Kota Nganjuk, peserta diberi kesempatan 3 hari (Rabu-Jum'at, 7-9 Agustus 2019) untuk menyelesaikan lukisannya.
Perlu diketahui, mural adalah cara menggambar atau melukis di atas media dinding, tembok, atau permukaan luas yang bersifat permanen lainnya. Berbeda dengan grafitti yang lebih menekankan pada tulisan dan cat semprot, mural lebih bebas dalam menggunakan media cat asal menghasilkan lukisan sesuai tema yang diinginkan. (ato')
Galery: