(MTsN 5 Nganjuk) - Jum'at (21/5/2021), Setiap tanggal 20 Mei, bangsa Indonesia memperingati Hari Kebangkitan Nasional. Ditandai dengan lahirnya organisasi sosial pertama di Indonesia pada 20 Mei 1908, Budi Utomo.
Budi Utomo sebagai organisasi pertama pada masa pergerakan Indonesia, merupakan organisasi yang berjuang untuk meningkatkan pendidikan dan kebudayaan. Oleh karena itu, program utama dari Budi Utomo adalah usaha perbaikan pendidikan dan pengajaran.
Bercermin dari perjuangan Budi Utomo, MTsN 5 Nganjuk bertekat untuk semakin meningkatkan kualitas pelayanan terhadap peserta didiknya dengan menyelenggarakan SKS mulai tahun pelajaran 2021/2022.
MTsN 5 Nganjuk sebagai satuan pendidikan berciri khas Islam di bawah binaan Kementerian Agama, memiliki peserta didik dengan beragam potensi, bakat dan minat, memiliki SDM yang kompeten, serta sarana dan prasarana yang memadai. Oleh karena itu sangat tepat untuk menyelenggarakan SKS sebagai upaya inovatif dalam memberi layanan pendidikan yang bermutu kepada peserta didik.
Berbagai upaya untuk menyukseskan penyelenggaraan SKS, telah ditempuh oleh MTsN 5 Nganjuk, di antaranya: mengadakan kunjungan kerja ke MTsN 1 Kab. Blitar, kunjungan kerja ke MTsN 3 Nganjuk, mengadakan workshop penyusunan UKBM selama tiga hari (20 s/d 22 Mei 2021). Tentunya, akan disusul dengan kegiatan-kegiatan lain sesuai dengan Petunjuk Teknis Penyelenggraan Sitem Kredit Semester (SKS) Madrasah Tsanawiyah. (ato')
Galery: