Kamis, 19 September 2024

MTsN 5 Nganjuk Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dengan Tema "Merajut Cinta dalam Cahaya Rasulullah"

(MTsN 5 Nganjuk) - Kamis (19/9/2024), MTsN 5 Nganjuk menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah dengan penuh khidmat. Acara ini dilangsungkan mulai pukul 07.00 hingga 11.00 WIB dan berpusat di halaman tengah madrasah. Dengan mengusung tema "Merajut Cinta dalam Cahaya Rasulullah", kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kecintaan terhadap Rasulullah SAW sekaligus memperkuat keimanan dan keteladanan bagi siswa-siswi MTsN 5 Nganjuk.

Acara diawali dengan lantunan sholawat dari Group Hadrah MTsN 5 Nganjuk "Ulul Albab", yang menciptakan suasana spiritual dan penuh berkah. Pengisi mauidhoh hasanah dalam acara ini adalah Gus Arif Widodo Abdullah dari Kediri, yang menyampaikan ceramah penuh makna tentang pentingnya meneladani sifat dan perilaku Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk pembinaan karakter Islami di MTsN 5 Nganjuk, sekaligus sebagai momentum mempererat ukhuwah dan kebersamaan di lingkungan madrasah. Semoga dengan peringatan ini, siswa-siswi MTsN 5 Nganjuk semakin mendekatkan diri kepada ajaran Rasulullah dan terus meneladani akhlak mulia beliau dalam setiap tindakan. (Atoillah/Photo: Munir & Putri)