Senin, 21 April 2025

Peringati Hari Kartini, MTsN 5 Nganjuk Usung Tema “Perempuan Masa Kini dan Inovasi Tanpa Batas”

(MTsN 5 Nganjuk) - Senin (21/4/2025), Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Nganjuk menggelar upacara bendera peringatan Hari Kartini dengan cara yang unik dan penuh makna. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan Indonesia, khususnya di bidang pendidikan dan kesetaraan gender. Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah "Perempuan Masa Kini dan Inovasi Tanpa Batas."

Peringatan Hari Kartini di MTsN 5 Nganjuk diwarnai dengan pemandangan yang istimewa. Seluruh siswa laki-laki mengenakan pakaian tradisional seperti lurik dan batik, sementara para siswi tampil anggun dan percaya diri dalam balutan kebaya aneka warna. Busana khas Indonesia tersebut menjadi simbol keberagaman budaya sekaligus penghormatan atas nilai-nilai perjuangan dan semangat Kartini.

Tidak hanya para siswa, para guru dan tenaga kependidikan juga turut menyemarakkan peringatan ini. Para guru laki-laki mengenakan baju lurik, sementara para ibu guru dan karyawati mengenakan kebaya yang tak kalah menawan. Kehadiran seluruh warga madrasah dalam balutan busana tradisional memberikan nuansa kekeluargaan dan kebangsaan yang kental sepanjang kegiatan berlangsung.

Pembina upacara, Ibu Annikmatul Jariyah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa semangat Kartini harus terus hidup di tengah generasi muda, terutama di era modern yang penuh tantangan dan peluang. Ia juga menegaskan bahwa perempuan masa kini harus menjadi pribadi yang kreatif, mandiri, dan mampu berinovasi di segala bidang, baik dalam pendidikan, teknologi, maupun sosial.

Dengan semangat Hari Kartini, MTsN 5 Nganjuk berharap seluruh peserta didik, khususnya para siswi, termotivasi untuk terus mengembangkan potensi diri dan berkontribusi positif bagi masyarakat. Peringatan ini bukan hanya sebagai seremonial tahunan, melainkan juga sebagai momen refleksi dan penyemangat untuk melanjutkan perjuangan Kartini dalam bentuk yang relevan dengan zaman saat ini. (Atoillah/Photo: Atoillah)